Minggu, 30 Mei 2010

Hadist ke 1

Amirul Mu'minin Abu Hafsh 'Umar bin Al-Khaththab ra berkata : Aku mendengar Rasulullah saw telah bersabda : "Sesungguhnya setiap amal perbuatan tergantung pada niatnya dan sesungguhnya bagi tiap-tiap orang apa yang ia niatkan. Maka barang siapa yang hijrahnya menuju (keridhaan)Allah dan RosulNya, maka hijrahnya ke arah (keridhaan) Allah dan Rosul-Nya. Barang siapa yang hijrahnya itu karena dunia (harta atau kemegahan dunia) atau karena seorang wanita yang akan dinikahinya, maka ia akan mendapatkan apa yang diniatkannya.
Diriwayatkan oleh dua orang ahli Hadist Abu Abdullah Muhammad bin Ismail bin Ibrahim bin Mughirah bin Bardizbah Al Bukhari (orang Bukhara), dan Abu -Husain Muslim bin Al-Hajjaj bin Muslim al-Qusyairi An-Naisa-buri, di dalam kedua kitab mereka yang paling shahih di antara semua kitab-kitab hadist